Ketum DPP PERMALA Serahkan Mobil Pelayanan Dalam Acara Pengajian Rutinan Ahad Legi

Berita, Daerah, Sosial19 Dilihat
banner 468x60

Lampung Tengah – Bertempat di Musholla Al Ikhsan Kampung Srikaton, Kecamatan Seputih Surabaya, Lampung Tengah, pengajian rutinan Ahad Legi Ormas PERMALA (Persatuan Masyarakat Lampung), ketua umum DPP PERMALA Muhammad Saleh Mukadam, SH menyerahkan mobil pelayanan masyarakat untuk Kecamatan Seputih Surabaya, Sabtu, 29 Februari 2020.

Dalam kesempatannya Mukadam menyampaikan bahwa organisasi masyarakat PERMALA dibentuk untuk menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan masyarakat serta menularkan nilai-nilai kemanusiaan dan menyebarkan kebaikan.

Selanjutnya ia juga mengajak seluruh anggota PERMALA untuk mendukung dan mensukseskan program pemerintah, baik itu Kabupaten, Kecamatan maupun Kampung.

“Kita sepakat bersama bahwa PERMALA hadir di tengah masyarakat untuk membantu sesama, memberikan rasa aman dan nyaman serta memberikan yang terbaik kepada masyarakat. Mudah-mudahan apa yang kita harapkan dapat tercapai dan mobil pelayanan yang ada dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” jelas mukadam.

Adapun acara pengajian rutinan Ahad Legi PERMALA tersebut juga di hadiri oleh Camat Seputih Surabaya, Kepala Kampung sekecamatan seputih surabaya serta masyarakat kampung Srikaton dengan di isi mubaligh KH. Slamet Anwar, S.Pd. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *